Author : Ika Natassa
Cetakan : 2008
Penerbit : Gramedia
Halaman : 288 hlm
Bintang : 4 of 5
Alexandra, seorang banker cantik, smart dan memiliki karier yang
cemerlang di Border Bank. Sayangnya, karirnya tidak semulus dengan kisah
cintanya. Rumah tangganya bersama Beno Wicaksono harus berakhir dengan
perceraian di tahun perkawinan mereka yang ke-2.
Beno, Dokter bedah yang tampan dan bisa membuat Alexandra
uring-uringan. Meskipun sudah bercerai, keduanya sering bertemu dalam beberapa
kesempatan dan hampir selalu bertengkar. Alexandra menyimpan rasa benci yang
mendalam kepada Beno karena ia beranggapan bahwa Beno yang selalu
memprioritaskan profesinya dibanding dengan rumah tangganya.
Dalam kisah mereka berdua, ada Wina dan Riza. Wina adalah sahabta
Alexandra yang merupakan pacar dari Riza—seorang dokter bedah dan berteman
dengan Beno. Jadi ceritanya hanya berputar pada satu sumbu dengan cabang-cabang
cerita lain yang hidup.
Kebencian Alexandra adalah akibat dari perasaan cintanya terhadap
Beno. Sehingga Alex seringkali kecewa, menangis dan senewen jika berhadapan
dengan Beno. Di pertengahan cerita, ada sosok Deni yang menjadi teman dekat
Alexandra. Lelaki itu juga seorang banker.
Kedekatan Deni dan Alex, selain karena profesi mereka yang sama,
tetapi mereka berdua saling membutuhkan. Deni merasa nyaman dengan Alex, dan
sebaliknya. Namun, pada akhirnya, Alexandra tidak jadi dengan Deni meskipun
keduanya sempat bertunangan.
Honestly, bahasa Ika Natassa
mengalir. Konflik yang diciptakannya begitu hidup dan saya dibuat greget dalam
alur cerita tersebut. Alexandra dan Beno mampu menjadi magnet untuk tetap
membaca novel ini sampai habis.
Ada beberapa informasi tentang fashion
yang dimasukkan dalam cerita ini yang dapat menjadi wawasan tambahan
pembacanya. Meskipun ada bahasa-bahasa yang sedikit nakal, saya merasa nyaman,
padahal sebelumnya saya tidak menyukai gaya bahasa yang “nakal” tersebut :p
Dan kisah Alex dan Beno masih berlanjut di buku selanjutnya. Can’t wait to read the next chapter about
their intrict love.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Thank you for your coming :)